Makasih ya udah berkunjung ke Bigcendol dan selamat membaca ^^ Jangan lupa mampir lagi ya ^^
Selamat datang dan selamat membaca :)

Anak Indonesia Mengharumkan Nama Bangsa Lewat Star Wars


Jika Anda penggemar film science fiction, maka Star Wars pasti sudah tidak asing lagi di telinga Anda. Namun, tahukah Anda jika ada seorang anak bangsa yang terlibat dalam pembuatan Serial Televisi Star Wars: The Clone Wars?

Seperti press release yang diterima  (18/04), Bangsa Indonesia patut berbangga ada keterlibatan seorang anak Indonesia bernama Catharina 'Ellen' Dian, yang berperan sebagai Associate Production Manager di Lucasfilm Animation yang membuat Star Wars The Clone Wars.

Ellen sendiri merupakan lulusan IDS (International Design School) tahun 2001. Dia mengungkapkan proses keberhasilannya untuk bergabung dalam pembuatan Star Wars The Clone Wars ini dalam acara Seminar Movie Production From Galaxy A Far Far Away yang diselenggarakan hari Selasa, 16 April 2013 lalu.

"Setelah lulus, saya mengawali karir saya sebagai 3D modeler di Matahari Studio dan telah terlibat dalam industri animasi dan game sejak tahun 2001", ucap Ellen.

Ellen menambahkan "Setelah dari Matahari Studios dan Infinite Frameworks, lalu saya pindah ke Singapore bekerja di Omens Studio sebelum bergabung dengan Lucasfilm Animation sebagai assosiate production manager dan terlibat dalam produksi Star Wars: The Clone Wars season 4, 5 dan 6, saya bersama team production menggawangi scheduling, proses review, dan mengirimkan hasil akhir ke team yang ada di Amerika Serikat untuk proses final editing".

Mengenai pengalaman serta perasaan Ellen dalam keterlibatannya di Star Wars: The Clone Wars, Ellen merasa bangga. "Pencapaian bergabung dengan Lucas Film di team produksi adalah pembuktian kepada diri saya sendiri bahwa saya bisa, walau dulu banyak yang mengatakan orang Indonesia pasti susah masuk ke dalam jajaran management ditambah dengan tidak adanya background pendidikan tinggi formal S1".

"Karir saya dimulai setelah lulus Digital Studio College, saya bergabung dengan Matahari Studios dan membangun karir saya disana, sebelum pindah ke perusahaan lain dan akhirnya bergabung dengan Lucasfilm Animation", ucap Ellen.

Ellen menambahkan di Lucas Studio secara keseluruhan ada sekitar tujuh warga negara Indonesia lain yang berperan sebagai tim IT, software, modeller dan juga animator.

Setelah produksi Star Wars: The Clone Wars, Ellen kini lebih fokus pada pengembangkan perusahaan pribadinya yang bergerak di bidang transmedia, "Perusahaan ini masih bergerak di bidang kreatif, penggabungan semua media untuk menyampaikan sebuah cerita agar lebih menarik dan interaktif", ucap Ellen.

Pesan Ellen terutama kepada teman-teman yang ingin menekuni industri kreatif adalah jangan pernah berhenti untuk berlatih dan terus mengembangkan diri. "Portfolio adalah senjata utama untuk sukses di dunia kreatif" tutup Ellen di sela-sela sesi tanya jawab Seminar Movie Production From A Galaxy Far Far Away, Selasa 16 April 2013 lalu di Kampus International Design School, Jakarta Selatan.

Star Wars: The Clone Wars, adalah serial televisi 3D CGI animasi Amerika yang diproduksi oleh Lucasfilm Animation. Seri ini memulai debutnya di Cartoon Network Amerika Serikat, pada 3 Oktober 2008.

Sedangkan Star Wars sendiri merupakan salah satu film science fiction yang paling sukses sampai sekarang. Sejak awal perilisan Star Wars, film ini tercatat telah meraup total pendapatan keseluruhan sebesar USD 4.49 miliar, melahirkan banyak produksi film, buku, video game, serial televisi dan produk lainnya. Tidak heran jika Star Wars dinobatkan sebagai film seri tersukses ketiga sepanjang sejarah dan telah menjadi fenomena budaya.
Comments
0 Comments

Tambahkan Komentar Anda