Makasih ya udah berkunjung ke Bigcendol dan selamat membaca ^^ Jangan lupa mampir lagi ya ^^
Selamat datang dan selamat membaca :)

Tips Jitu Menolak Ajakn Pria Untuk Berkencan Tanpa Membuatnya Tersinggung

Tidak semua wanita bisa menerima ajakan kencan. Hanya saja, kadang ada rasa sungkan yang hinggap dan membuat kita sulit menolaknya. Apalagi apabila kita tahu dia menyimpan perasaan pada kita, namun kita tak bisa membalas perasaannya dengan baik. Nah supaya tidak terlalu sungkan, coba deh melakukan beberapa tips menolak secara halus berikut ini.






1. Mengganti Sesi Kencan Dengan Sesi Yang Lebih Singkat

Anda bisa mengganti sesi ajakan berkencan dengan sesi pertemuan yang lebih singkat. Misal dia mengajak Anda untuk berkencan di akhir pekan, Anda bisa menukarnya dengan ajakan makan siang yang lebih singkat hari itu juga. Katakan bahwa akhir pekan Anda sudah ada acara dan hanya bisa siang nanti.



2. Mungkin Dia Akan Membatalkannya

Dengan melakukan tips di atas, bisa juga lho membuatnya menyerah dan membatalkan kencan. Karena tidak semua orang bisa mengikuti jadwal yang dadakan. Apalagi yang namanya kencan pasti lebih enak kalau dipersiapkan di tempat dan waktu yang khusus.



3. Katakan Anda Akan Mengajak Rekan Lain

Tips ini bisa Anda terapkan saat terlanjur mengiyakan sesi kencan. Katakan bahwa Anda akan mengajak adik atau teman Anda karena sudah janjian dengan mereka untuk melakukan sesuatu di hari itu. At least Anda tak harus benar-benar berkencan dengannya karena ada orang ketiga di antara Anda. Namun tugas Anda berikutnya adalah, jangan membuat rekan lain tersebut menjadi obat nyamuk di antara Anda berdua.



4. Tolak Dengan Halus dan Katakan Terima Kasih

Anda bisa menolaknya dengan halus. Tidak usah menunjukkan wajah yang terkesan sungkan. Namun Anda bisa mengatakan bahwa Anda berterima kasih atas ajakannya. Dengan demikian dia tidak akan merasa terlalu sedih karena ajakannya Anda tolak.



Tips ini bisa Anda gunakan bila Anda ingin menolak ajakan kencan dengan seseorang. Namun jangan selalu lari dari situasi tersebut ya, Ladies. Ada baiknya menghadapi dan memberinya kesempatan mengutarakan isi hatinya pada Anda.

sumber
Comments
0 Comments

Tambahkan Komentar Anda