Akibat promosi ini banyak remaja di Jepang membeli kentang goreng sampai satu meja penuh dan memakannya bersama-sama. Aksi remaja Jepang itu didokumentasikan dan diposting ke jering sosial Facebook, Twitter, dan blog pribadi mereka. Demikian seperti dikutip dari Daily Mail, Selasa (5/3/2013).
Aksi makan besar kentang goreng itu untuk membuktikan kepada dunia kalau mereka tidak takut akan karbohidrat, lemak, dan garam.
Selain di Jepang aksi unik ini menyebar sampai ke Korea Selatan (Korsel). Sekelompok remaja di Korea dilaporkan telah membeli 16 nampan kentang goreng dengan harga 165 poundsterling atau sekira Rp2,4 Juta.
Ahli gizi asal Jepang, Kotaku, mengatakan bahwa setiap kita memakan kentang goreng sebanyak itu maka sama saja dengan 30.000 kalori.
Seseorang yang mengaku sebagai seorang karyawan McDonald membuat komentar pada foto yang diposting di Twitter. “Tolong berhenti, hentikan.” tulis karyawan McDonald itu.
Banyak warga juga yang menilai tindakan ABG Jepang dan Korsel itu tidak menghormati para pekerja di McDonald. Sebagian besar dari warga menilai remaja-remaja Jepang dan Korsel harus menghabiskan kentang goreng yang mereka beli.
sumber | | http://international.okezone.com/read/2013/03/05/214/771030/aksi-gila-remaja-di-jepang-habiskan-kentang-goreng